Share

Showing posts with label Ilmu Jepang. Show all posts
Showing posts with label Ilmu Jepang. Show all posts

"Tanka" Sajak Pendek


Tanka (短歌, sajak pendek) adalah salah satu bentuk waka yang terdiri dari 5 baris, dan mengikuti pola mora: 5-7-5-7-7. Bentuk puisi ini terbentuk dan dikumpulkan pada periode akhir penyusunan Kojiki danNihon Shoki, serta periode awal penyusunan Man'yōshū (sekitar abad ke-7 hingga abad ke-8). Hingga kini, tanka masih merupakan bentuk puisi yang populer di Jepang.



"Waka" Puisi


Waka (和歌) adalah salah satu bentuk puisi Jepang yang sudah ada sejak zaman Asuka dan zaman Nara (akhir abad ke-6 hingga abad ke-8). Penyair waka disebut kajin (歌人).
Istilah waka (arti harfiah: puisi Jepang) dipakai untuk membedakannya dengan puisi Cina (漢詩 kanshi). Waka juga disebut yamato uta (大和歌・倭歌) atau cukup sebagai uta. Pada zaman Nara, puisi ini disebutwaka (倭歌) atau washi (倭詩) yang juga berarti puisi Jepang.